Sunday, June 7, 2009

Aku Tulis...
Sebuah niat berpenakan kebahagiaan

Aku Tulis..
Pengharapan beralaskan kasih sayang

Hitam, putih, merah,biru
berbagai warna ku gunakan

Apapun itu,
ia hanya akan menjadi sebuah tulisan
bukan kenyataan

Aku tidak bisa merubah apapun
Begitu juga dengan warna pelangi
Ia akan tetap seperti itu

Aku Tulis..
Apapun yang aku fikirkan saat ini
Tiada..

Bukan hampa, bukan kosong, tapi kabur

Ku terbaring disudut batas khayalku
Tersadar tanpa tau apa itu

Dan yang ku tau,
hanya Aku